BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS

Minggu, 16 Agustus 2009

1 Liter Bensin Pulsar 200 DTSi Tempuh 266 km

Dengan Dengan 1 liter bensin Bajaj Pulsar 200 DTSi bisa menempuh sejauh 266 km.
semua itu hanya bermodalkan sekitar Rp1,5 juta. Biaya itu untuk membeli berbagai peranti penghemat seperti Xado Revitalisasi, DC Booster, CDI stabilizer, Xtreme Fire booster dan Generator Hydrogen. Dari semua peranti itu, generator hydrogen memberi pengaruh paling besar dan harga alatnya Rp 375 sudah termasuk ongkas pasang. Keiritannya bisa mencapai 47,5 persen. Alat ini yang memproduksi air menjadi bahan bakar.Karena generator memiliki elemen atau sel yang beresonansi setelah diberi arus listrik. Akibat resonansi tadi, gas hidrogen dan oksigen yang ada di air keluar dan kemudian disalurkan ke karburator sehingga terjadi ledakan.



Sistem penyaluran gas (hidrogen dan oksigen) melalui slang ke intake manifold yang di depan karburator. Karena itulah, bensin yang dikonsumsi jadi sangat sedikit sekali. Sebab, energi pembakaran diraih dari oksigen dan hidrogen tambahan tadi. Selain itu,harus memakai Xado Revitalisasi, Turbo dan Anti Carbon. Semacam cairan yang dicampur ke dalam oli mesin. Tujuannya, untuk mengembalikan kondisi jeroan mesin seperti baru. Kompresi atau kualitas dalaman mesin setelah masa pakai tidak akan mempengaruhi performa. Dengan kondisi mesin seperti baru, berarti gas tak perlu dibejek. Ujung-ujungnya sedikit bensin yang terbakar. Dan pemakaian cairan ini diyakini memberi kontribusi sekitar 5 persen.Dari bahan bakar pindah ke sistem kelistrikan. Di sektor ini menggunakan DC Booster yang dipasang paralel ke aki. Diestimasikannya memberi keuntungan sampai 15 persen.Dengan begitu, pembakaran jadi lebih sempurna.Masih di kelistrikan, untuk menjaga kestabilan tegangan input CDI, supaya bekerja optimal, ditambah dengan stabilizer yang dipasang antara aki dan CDI. Alat ini menyumbang peran sekitar 10 persen. Terakhir, Xtreme Fire Booster yang ditempatkan antara koil dan busi. Fungsinya memperkuat energi pengapian. Peran dalam pengiritannya dinilai bisa sampai 20 persen. Dan temuan ini bisa buat motor apa saja tanpa harus memodifikasi atau membongkar jeroan dan ada garansinya.

0 komentar: